kurangi penggunaan ipod &mp3 player

CHICAGO - Sebuah penelitian menemukan jika anak remaja semakin mengalami kekurangan pendengaran seiring dengan maraknya penggunaan iPod dan pemutar MP3.

penelitian tersebut mengklaim jika perangkat-perangkat pemutar musik macam iPod telah meningkatkan jumlah penderita kerusakan pendengaran hingga sepertiganya, dalam kurun 20 tahun terakhir.

Berdasarkan penelitian itu ditemukan jika antara tahun 2005 hingga 2006, satu di antara lima anak remaja menderita tuli. Saat ini terdapat sekira 6,5 juta anak remaja yang memiliki masalah pendengaran, atau naik sekira 30 persen dari jumlah yang ditemukan pada tahun 1988 dan 1994.

Para peneliti memperkirakan jika mendengar suara dengan kapasitas yang cukup besar, seperti musik amplifier, merupakan salah satu penyebab masalah tersebut meningkat saat ini.

"Antara 1998 dan 1994, sekira 14,9 persen dari rata-rata segmen umur yang mengalami masalah pendengaran. Namun pada tahun 2006 jumlahnya berubah menjadi 19,5 persen mencakup remaja berusia 12 hingga 19 tahun," ujar ilmuwan dari rumah sakit Brigham and Women Hospital, Josef Shargorodsky. Ilmuwan tersebut membandingkan dua database untuk melihat adanya keterkaitan antara sebuah era dengan meningkatnya masalah tersebut.

Penderita masalah pendengaran masih sedikit meski jumlah kasus paling buruk telah meningkat sekira 77 persen. Gadis remaja diperkirakan memiliki potensi yang cukup besar mengalami hal ini, sama halnya dengan mereka yang hidup di bawah garis kemiskinan.

"Kehilangan pendengaran akan menjadi gangguan yang cukup umum dan mempengaruhi puluhan juta orang dari segala usia. Remaja memiliki potensi yang cukup besar mengalami hal tersebut. Namun hal ini belum dipahami meski memiliki implikasi yang cukup penting dalam kehidupan bersosialisasi," ujar peneliti.
dikutip dari http://techno.okezone.com/read/2010/08/18/56/364045/ipod-dan-mp3-player-penyebab-tuli

Comments

  1. Setuju banget...
    Karena sudah terbukti mengganggu pendengaran, harus dianggap serius nih!

    ReplyDelete
  2. another nice post you have here, thanks for sharing....keep in touch..leave warm smileSSSS also on urSSSS.....see you on my page

    ReplyDelete
  3. alow . .
    lam kenal . . . follow gua y . . .!!!
    adhitsbloq.blogspot.com

    ReplyDelete
  4. @lina@women's perspectives : setuju

    ReplyDelete
  5. betul..betul..betul..dan sangat sepakat sob
    ditunggu komentar baliknya ya di postingan http://arifhujanairmata.blogspot.com/2010/08/putri-duyung-di-pantai-pautan-hati.html

    salam hujan

    ReplyDelete
  6. wah...!!! brarti lebih baik langsung pake' salon donk...!!??

    ReplyDelete
  7. Nice post, tapi kalau gak ada musik hampa bro,memang tidak bisa untuk menghindari tapi berusaha tuk mengurangi

    ReplyDelete
  8. wah betul tuh gan..ane juga makin lama pendengarannya makin kurang nih gara2 sering pake headset di ipod buat dengerin musik...

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Application Software : End-User Applications & System Software : Computer System Management

MARKET RESEARCH and MARKETING PLAN REPORT Food Direktori